Karya : Ida Fitri, Mama M. Khanafi
Kelas : IV Al Malik
Guru pengajar dikehidupanku
Membimbing dan mengarahkanku
Penerang dalam gelap gulita
Tanpa sosokmu apa jadinya aku..
Wahai guru…
Bagiku kau pahlawan
Begitu banyak ilmu kau ajarkan
Itu semua… Demi masa depanku
Kau ajarkan penuh kesabaran
Tak kenal lelah bagimu
Aku bisa hingga sekarang berkat bantuanmu
Sungguh besar jasamu
Wahai guruku tersayang…